Dunia perkuliahan memberikan ruang yang lebih lega bagi mahasiswa dalam berpakaian. Tidak seperti SD, SMP dan SMA yang masih menggunakan seragam sekolah.
Tidak heran jika kita bisa melihat berbagai macam penampilan keren mahasiswa menggunakan pakaian kesukaannya.
Tetapi, setiap kampus menetapkan aturan tertentu dan tidak memperkenankan mahasiswanya berpakaian di luar ketentuan.
Misalnya harus menggunakan kemeja atau kaos berkerah, celana panjang dan pastinya sepatu.
Itulah gambaran besar aturan umum perkuliahan.
Tetapi beberapa kampus mengijinkan mahasiswanya menggunakan kaos biasa tanpa kerah.
Setiap kampus memiliki aturannya masing-masing.
Outfit trendi anak kuliah
Tentunya banyak pilihan bagi anak kuliah ketika ke kampus. Dan di sini akan dibagikan beberapa pilihan outfit menariknya.
1) Kemeja dan celana denim atau celana kain
Kemeja dan celana denim menjadi perpaduan yang tidak ada matinya. Rata-rata mahasiswa sangat menggemari kombinasi keduanya.
Kemeja dengan berbagai model dan warna mampu membuat penampilan lebih keren.
Kalau mau yang lebih kalem, silahkan pilih warna gelap seperti hitam, abu-abu atau biru. Kombinasikan dengan jeans warna hitam atau abu-abu.
Kemeja merupakan pakaian ternetral untuk kuliah, karena banyak kampus mensyaratkan mahasiswanya berkemeja daripada menggunakan kaos.
Kemeja menghadirkan nuansa formal dan pas dengan nuansa pendidikan yang resmi.
Selain celana denim, bisa juga menggunakan celana kain ataupun model chino.
2) Kaos berkerah dengan celana kain atau denim
Di beberapa kampus, mahasiswa diijinkan menggunakan kaos berkerah. Ini menjadi alternatif jika bosan menggunakan kemeja.
Kaos berkerah bisa dipadukan dengan celana jeans atau kain. Silahkan cocokkan dan pilih kombinasi yang disukai.
Agar tambah menarik, bisa ditambahkan sweater di luar kaosnya.
3) Atasan denim bawah juga denim
Pilihan ini bagi anda yang suka dengan pakaian berbahan dasar denim. Atasannya bisa menggunakan kemeja denim. Kemeja ini bisa dipakai setelah menggunakan kaos polos di dalamnya.
Kemudian bawahannya menggunakan celana berbahan dasar denim juga. Untuk kombinasi warnanya sesuaikan dengan selera.
4) Kaos polos dengan kombinasi celana kain atau celana denim
Bagi anda yang kuliah di kampus yang mengijinkan pemakaian kaos polos, bisa mengkombinasikannya dengan celana kain atau denim.
Kaos memang diminati karena lebih simple dan variasi modelnya banyak. Celana model chino juga pas banget menemani atasan kaos.
Jangan lupakan aksesoris ini
Secara umum pilihan pakaian untuk perkuliahan di Indonesia seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya. Atasannya menggunakan kemeja atau kaos berkerah. Untuk beberapa kampus mengijinkan muridnya menggunakan kaos polos biasa.
Setelah mengetahui pakaiannya seperti apa, ke kampus pastinya kurang lengkap tanpa asesoris berikut ini.
1) Sepatu
Mengingat kita masuk ke lembaga formal, sepatu adalah wajib. Pilihannya banyak, apalagi sekarang mudah membelinya lewat online.
Karena sudah menggunakan celana panjang, kaos kaki berukuran pendek sangat pas. Tepat sekali bersandingan dengan sneaker keren anda.
Iya…
Untuk kuliah, sneaker menjadi pilihan menarik. Bentuknya yang beragam dan beratnya ringan, memudahkan mahasiswa beraktivitas.
Sepatu ini sangat mewakili semangat anak muda yang enerjik, giat dan tidak kenal lelah.
Apalagi sekarang banyak merk lokal yang mulai berkibar. Pilihan sneaker pun tidak ada batasnya. Mahasiswa bisa memilih model dan jenis yang disukai. Ditambah kehadiran online shop atau market place, menemukan sepatu pilihan tidak menjadi masalah.
2) Tas
Tas menjadi asesoris penting ketika ke kampus. Buku-buku pelajaran tertata rapi di dalamnya dan bisa mengangkut sampai lebih dari 5 buku sekaligus.
Untuk modelnya silahkan pilih sesuai selera, apakah suka yang warnanya kalem ataupun cerah. Mending beli tasnya yang harganya lebih mahal sedikit tetapi awet. Bisa dipakai lebih lama bahkan bisa sampai tamat kuliah.
Hmmm…
Lumayan kan hemat budget. Tetapi jika ingin punya lebih dari satu untuk ganti-ganti, boleh saja sih. Yang penting uangnya cukup.
3) Jaket
Panas-panas ke kampus naik motor, mesti dilengkapi dengan jaket. Kulitpun lebih terlindung dari sengat panas matahari.
Apalagi jika di kelas AC-nya sangat dingin. Jaket mampu membuat tubuh tetap hangat dan bisa fokus menerima materi kuliah.
Itulah manfaat jaket.
Selain sebagai fashion, jaket memberikan perlindungan dari panas matahari saat di luar dan udara dingin AC di dalam kelas.
Silahkan padu-padankan
Beragamnya pilihan outfit ke kampus terkadang membuat bingung. Pakai yang ini bagus, pakai yang itu juga cocok, pilih yang mana jadinya?
Pilih yang disukai dan membuat nyaman tubuh.
Kalau ada beberapa pilihan yang membuat pusing, bisa digilir. Hari ini kombinasi A, besok kombinasi B dan seterusnya.
Kalau bosan dengan satu kombinasi, rombaklah.
Padankan lagi dengan pilihan yang lain.
Yang penting, ketika ke kampus harus berpakaian sopan dan tidak melanggar aturan yang sudah ditetapkan. Andapun terhindar dari teguran dan nyaman beraktivitas di dalam kampus.
Leave a Reply