Apa Itu Gaun? Kapan Pakaian Ini Dipakai?

Apa Itu Gaun? Kapan Pakaian Ini Dipakai?

Jenis pakaian beragam dan tergantung keperluan atau acara yang akan dihadiri. Ada yang gayanya santai untuk kegiatan di rumah, sampai style-nya resmi untuk acara khusus.

Teruntuk wanita, pakaian untuk acara resmi biasanya menggunakan gaun. Mengenakannya, wanita tampak cantik dan bersinar. Mereka menjadi pusat perhatian pengunjung lain.

Gaun itu adalah…

Gaun adalah pakaian yang terdiri dari bagian badan atas dan rok bawah, keduanya dibuat menyatu seperti terusan. Bahan umum pembuat gaun seperti katun, sutra, dan satin.

Apa fungsi pakaian ini?

  • Menutupi tubuh dan melindunginya dari cuaca.
  • Untuk mengekspresikan diri
  • Sebagai bentuk gaya.
  • Dapat dikenakan untuk berbagai acara, seperti pesta, pernikahan, dan acara formal lainnya.

1) Menutupi tubuh

Seperti fungsi pakaian pada umumnya, gaun digunakan untuk menutupi tubuh dari cuaca dan pandangan orang lain.

Pakaian ini sanggup melindungi badan dari sinar matahari, angin, dan hujan. Sehingga kita lebih nyaman beraktivitas di luar ruangan tanpa takut kulit menderita panas berlebih dan menjaganya dari kotoran atau debu.

2) Ekspresi diri

Gaun sangat cocok digunakan untuk mengekspresikan diri dan gaya. Pilihan desainnya bisa disesuaikan dengan minat dan selera.

Gaun juga dapat digunakan untuk menunjukkan status sosial atau pekerjaan seseorang. Misalnya terbuat dari kain mahal seperti sutra, dengan sendirinya kita tahu bahwa pemakainya adalah orang yang sangat berada.

3) Dikenakan dibanyak acara

Gaun memang dibuat untuk acara khusus saja. Pakaian ini kurang tepat kalau digunakan untuk jalan-jalan, nongkrong ataupun acara santai.

Model pakaian ini lebih cocok digunakan untuk acara formal dan dihadiri banyak orang. Misalnya pesta resmi, gala dinner, acara award dan lainnya.

Kapan memakai gaun?

Ada beberapa kegiatan yang cocok dibarengi penampilan gaun. Mulai dari acara pribadi, kantor atau undangan resmi.

1) Ulang tahun

Misalnya anda merayakan pesta ulang tahun dan mengundang banyak teman, gaun sangat cocok digunakan. Kehadirannya mampu memancarkan pesona kecantikan lebih terang lagi.

Silahkan pilih model yang disukai dan tentukan warnanya sesuai selera. Andapun tampil percaya diri di depan tamu undangan.

2) Acara resmi kantor

Ketika kantor, tempat anda bekerja, mengadakan pesta resmi seperti makan malam atau award, gaun sangat cocok digunakan. Warnanya bebas sesuai kesukaan.

Mengenakan gaun bisa membuat anda lebih menyatu dengan acara dibandingkan hanya memakai kaos dan celana panjang.

Kalau sudah temanya resmi, lebih baik gunakan gaun. Mengingat anda bisa tampil lebih feminim, elegan dan menarik.

3) Pesta pernikahan

Tidak hanya mempelai wanita saja yang menggunakan gaun saat acara pernikahannya. Yang diundang juga cocok mengenakannya. Pilih model yang simpel dan enak dipakai.
Itu saja.

Terus untuk mempelai bagaimana?
Ia bisa memilih gaun yang tentunya ditujukan untuk pesta ini. Desainnya lebih rumit diselingi banyak hiasan atau aksesoris.

Ada yang gaunnya panjang sampai merembet ke lantai ataupun berdesain lebih sederhana. Semuanya sesuai keinginan pengantin.

Jika bingung menentukan model apa yang ingin dipakai, bisa lihat referensi di internet. Cek model dan desainnya seperti apa, kain yang digunakan dan tentu saja harganya.

4) Undangan gala dinner atau menghadiri acara penghargaan

Gala dinner semakin ngetren sekarang dan banyak perusahaan mulai mengadakannya. Mereka mengundang tamu-tamu penting bahkan pejabat dalam dan luar negeri.

Saat menghadiri acara sepenting ini, gaun sangat cocok digunakan. Menggunakannya menghadirkan rasa percaya diri dan merasa menyatu dengan acara yang dihadiri.

Undangan malam penghargaan juga pas dihadiri dengan gaun. Acara seperti ini identik dengan kemewahan, tidak jarang tamunya menggunakan gaun rancangan desainer terkenal. Tengoklah acara Grammy awards, penghargaan musik atau film.

Jenis-jenis gaun

Gaun sendiri ada beberapa jenis, penggolongannya disesuaikan berdasarkan pesta yang dihadiri.

Berikut adalah beberapa jenis gaun:

1) Gaun pesta

Gaun pesta adalah gaun yang dikenakan untuk acara pesta dan biasanya memiliki desain yang elegan dan mewah.

Acara pesta yang cocok dihadiri dengan gaun seperti pernikahan, ulang tahun, makan malam resmi ataupun menghadiri acara penghargaan.

2) Gaun pengantin

Pakaian ini dikenakan oleh pengantin wanita pada hari pernikahannya. Gaun pengantin biasanya berwarna putih dan memiliki desain yang mewah.

Dibeberapa desain, gaunnya sangat panjang, menjuntai dan merembet ke lantai. Bahkan diperlukan bantuan orang lain untuk mengangkat bagian belakang yang panjang ini.

3) Gaun kasual

Gaun kasual bisa digunakan untuk acara sehari-hari, biasanya terbuat dari bahan yang nyaman dan desainnya lebih sederhana dibanding gaun pesta.

Gaun ini disebut dress.

Dress cocok juga dipakai jalan-jalan bareng teman mengingat desainnya sederhana dan tidak terlalu mencolok.

4) Gaun anak-anak

Dari namanya saja kita sudah tahu untuk siapa pakaian ini kan?
Gaun anak-anak adalah pakaian yang dikenakan oleh anak perempuan. Desainnya dibuat lebih lucu dan imut.

Sangat cocok digunakan saat pesta di rumah atau menghadiri ulang tahun temannya.

Nah…
Itulah pengertian dari gaun, jenis-jenisnya dan kapan pakaian ini tepat digunakan.

Leave a Reply

Your email address will not be published.